Laman

Tuesday, 18 February 2014

Lamborghini Huracan 2014


 LOS ANGELES – Lamborghini akan memperkenalkan penerus Gallardo, Huracan. Tapi, belum sempat diluncurkan, Lamborghini Huracan sudah tertangkap kamera sedang diuji di Amerika Serikat.

Bahkan, Lamborghini Huracan diuji di jalanan umum di wilayah Amerika Serikat. Hanya saja, Huracan masih menggunakan kamuflase yang menutup seluruh bodinya.



Menggunakan kamuflase malah membuat publik di AS penasaran dengan penampilan Huracan ini. Diketahui dari tekstur bodi, betul bahwa yang sedang diuji ini adalah penerus dari sang legenda Lamborghini Gallardo.

Kemungkinannya, ini adalah bagian dari strategi Lamborghini untuk membuat publik penasaran dengan keberadaan Huracan. Rencananya, Huracan akan ditampilkan perdana di ajang Jenewa Motor Show 2014, Maret mendatang.


Lamborghini Huracan dipersenjatai dengan mesin V12 berkapasitas 5,2 liter. Huracan memiliki daya output mencapai 602 HP pada 8.250 RPM dan torsi 560 Nm yang tersedia pada 6.500 RPM. Akselerasi 0 ke 100 km/jam hanya dalam 3,2 detik, dan top speed yang mampu ditembus mencapai 325 km/jam.






http://autos.okezone.com/